Pages

Selasa, 27 November 2012

Hari Guru, hari yang dilupakan?

Suatu pagi, di rumah guru yang sangat sederhana. Si guru harus menimba air di sumur jam 4 pagi. Untuk dirinya dan anak2nya. Lalu dia mengurus anak2nya dan rumahnya. Lalu setelah selesai, dengan hanya bermodalkan sarapan sepotong ubi rebus dan teh tawar, sang guru pergi ke sekolah dengan berjalan kaki.

Suatu pagi juga, di rumah sang murid. Dengan hanya menekan tombol, maka air panas mengalir melalui shower di kamar mandi yang mewah. Sarapan dengan gizi yang lebih dari cukup, sambil menonton TV dan browsing internet melalui laptop dan PDAnya. Lalu pergi ke sekolah dengan mobil super mewah.

Dan bertemulah mereka di ruang kelas.... Sang guru yang masih lapar dan pusing memikirkan mau makan apa seluruh keluarganya esok hari, si murid bertanya tentang kejadian dan perkembangan teknologi terbaru di belahan dunia yang lain.

Sabtu, 24 November 2012

Hukumnya orang yang berpuasa makan karena lupa?

Bagaimana hukumnya orang yang berpuasa makan karena lupa? Apa yang wajib dilakukan oleh orang yang melihatnya?

Orang yang puasa, lalu makan atau minum karena lupa maka puasanya sah, tetapi jika dia ingat maka dia harus segera meninggalkan makan dan minumnya, hingga jika makanan atau minuman itu ada di mulutnya dia harus membuangnya. Dalil yang menunjukkan sahnya puasa orang yang lupa sehingga makan dan minum adalah sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam yang diriwayatkan dari hadits Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu: مَنْ نَسِيَ وَهُوَ صَائِمٌ فَأَكَلَ أَوْ شَرِبَ فَلْيُتِمَّ صَوْمَهُ فَإِنَّمَا أَطْعَمَهُ اللهُ وَسَقَاهُ. (متفق عليه “Barangsiapa yang terlupa sedangkan dia berpuasa, lalu dia makan atau minum, hendaklah dia terus menyempurnakan puasanya, karena dia telah diberi makan dan minum oleh Allah.” (HR. Muttafaq ‘alaih).

Rabu, 21 November 2012

Kesadaran Spiritual -menjaga bumi supaya tetap hijauu

Suatu saat bumi akan berubah, siapkah kita?jika bumi ini tidak kita jaga maka yang terjadi adalah malapetaka. Simak video berikut

Bulan Nopember 2012 ini kita ada Puasa Asyuro

                                                                                    Dalil Puasa Asyuro

 Berdasarkan hadits-hadist berikut ini. “Dahulu Rasulullah  memerintahkan untuk berpuasa Asyura, tatkala puasa Ramadhan diwajibkan, maka bagi siapa yang ingin berpuasa puasalah, dan siapa yang tidak ingin, tidak usah berpuasa” (HR. Bukhari no. 2001)
Tatkala Nabi  hijrah ke Madinah beliau  mendapati orang-orang Yahudi berpuasa pada hari itu, lalu beliau bertanya kepada mereka, “Kenapa kalian berpuasa?” Mereka menjawab, “Sesungguhnya pada hari ini Allah Ta’ala telah menyelamatkan Musa dan kaumnya dan membinasakan Fir’aun beserta kaumnya. Dan Musa berpuasa pada harinya, maka kamipun berpuasa.” Kemudian beliau  berkata, “Kami lebih berhak atas Musa daripada kalian.” (HR Bukhari no. 2004, Muslim no. 1130). Maka Nabi  berpuasa pada hari itu dan memerintahkan untuk melakukan puasanya.

Selasa, 20 November 2012

Al-Aqso memanggil muslim indonesia?

Indonesia adalah negara yang paling banyak jumlah penduduk muslimnya...tapi benarkah dari jumlah yang besar itu semuanya memiliki karakter muslim sesungguhnya...peduli, berempati, menjunjung tinggi hak-hak muslim lainnya atau simpati melihat saudaranya ditindas...ternyata belum semuanya seperti itu...masih banyak orang yang tidak tahu palestina, tidak tahu gaza, tidak tahu al-aqsa atau tidak mau tahu sedikitpun perjuangan saudara-saudara kita yang muslim dari negara lain, seperti Etnik Rohingnya, dan lain-lain yang sampai sekarang masih tertindas....dimana ukuwah islamiyah yang diajarkan oleh rasul yang sangat kita cintai katanya....benarkah kita mencintai rasul dengan sikap cuek,acuh tak acuh bahkan tidak peduli terhadap nasib kamum muslimin yang lainnya? Ayo coba kita tengok surta untuk bangsa indonesia dari Gaza...betapa mirisnya dan malunya kita kalau membaca surat ini...begitu kerdilkah bangsa indonesia ini...sungguh sy merasa malu sekali sebagai orang indonesia dengan begitu banyak nikmat tapi amalan yaumiyah kalah jauh dari saudara-saudara kita yang ada di gaza...mereka setiap hari berperang tapi hapal alqur'an..kita hampir 24 jam tidak ada kesibukan yang berarti juz 30 pun tidak hapal...sungguh saya sangat malu pada diri ini.....semoga allah memberikan kemenangan kepada kaum muslim di Palestina dan segera memberi azab bagi yahudi zionis yang telah merampas hak-hak warhga palestina...ayo kita berdoa dan saling membantu....

Rabu, 14 November 2012

Tahun Baru Islam banyak dilupakan umat Islam?

Sebentar lagi kita akan berganti tahun dari 1433 H ke 1434 H. Saya mengucapkan selamat tahun baru Hijriyah 1434 H kepada semua umat islam di dunia ini.Tahun baru yang penuh harapan dan juga harus penuh sesalan. Marilah kita menyesali terlebih dahulu, berbagai kesalahan yang kita lakukan, maupun berbagai kebaikan yang belum sempat kita kerjakan. Berangkat dari penyesalan itulah kita bangun harapan setinggi-tingginya, harapan untuk mengurangi kesalahan dan menambah berbagai amal kebaikan.
Oleh karena itu janganlah sampai kita menjadi orang yang merugi. Orang yang hari ini lebih buruk dari hari kemarin. Kita harus optimis bahwa hari ini lebih baik dari hari kemarin dan besok akan lebih baik dari pada hari ini.

Kamis, 08 November 2012

Pengumuman hasil ulangan harian


Hasil ulangan harian siswa kelas XI Tanaman Perkebunan dan Tanaman Pangan dan Hortikultura dapat dilihat disini. Siswa yang nilainya sama atau lebih dari 63, tidak remedial. tetapi mengerjakan tugas pengayaan. Tugas pengayaan dimaksudkan agar siswa lebih banyak memahami lagi masalah fluida. sedangkan siswa yang kurang dari 63 diharuskan mengikuti remedial dengan mengerjakan tugas. Tugas remedial dapat diambil disini. 
Berikut nilai hasil ulangan harian kelas XI dapat didownload disini. 
a. Nilai ulangan kelas XI Tanaman Perkebunan C
b. Nilai ulangan kelas XI Tanaman Pangan dan Hortikultura.
Berikut tugas remedial dan pengayaan bagi kelas XI
 A. Pengayaan
B. Remedial 

Rabu, 07 November 2012

SUHU DAN KALOR

A. Pengertian Suhu dan Kalor
Suhu adalah derajad panas dinginnya suatu benda. Suhu menyatakan besaran “energi” yang dipunyai sebuah materi karena panas atau keadaan dinginnya. Karena panas atau dinginnya ini, dimungkinkan suatu materi atau benda menghantarkan kemampuan inersial-nya yang kemudian dinamakan sebagai kalori (calorie). 
Kalor adalah  Suatu bentuk energi panas yang dapat mengalir dari tempat bersuhu tinggi ke tempat bersuhu rendah, diukur dengan alat KALORI METER. 



KESETARAAN KALOR DAN ENERGI KALOR :
1 joule = 0,24 kalori
1 kalori = 4,2 joule

Pengertian Sifat Termal Zat.


Sifat termal zat ialah bahwa setiap zat yang menerima ataupun melepaskan kalor, maka zat tersebut akan mengalami :
-          Perubahan suhu / temperatur / derajat panas.
-          Perubahan panjang ataupun perubahan volume zat tersebut.
-          Perubahan wujud.
Pengukuran Suhu / Temperatur.
Alat untuk mengukur suhu suatu zat disebut TERMOMETER.
Secara umum ada 3 jenis termometer, yaitu :

  1. Termometer celcius, mempunyai titik beku air 00
      titik didih air 1000
  1. Termometer reamur, mempunyai titik beku air 00
      titik didih air 800
  1. Termometer Fahrenheit, mempunyai titik beku air 320
      titik didih air 2120

Materi lebih lebih lengkap dapat didownload. Silakan klik disini!

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...